
SINGAPARNA, RADARTASIK.COM – Terjadi demo besar di Kompleks Pemkab Tasikmalaya, Jumat 23 Agustus 2024.
Untuk mengamankan demo besar tersebut, aparat keamanan mengerahkan anjing pelacak hingga tim Gegana Brimob.
Itu adalah salah satu skenario simulasi pengamanan Pilkada 2024 yang dilaksanakan Polres Tasikmalaya di lingkungan Pemkab Tasikmalaya.
Simulasi pengamanan aksi massa Pilkada melibatkan tim gabungan dari Polri, Brimob, TNI, Satpol PP, BPBD dan Pemadam Kebakaran.
Pantauan Radarsingaparna.com, tim gabungan memeragakan berbagai simulasi pengamanan. Mulai pengamanan saat terjadi demo massa, pengamanan kotak suara hingga antisipasi bencana saat Pilkada 2024.
Baca Juga: BRI Buka Rekrutmen Pegawai Baru, Lowongan Kerja untuk Jakarta dan Jawa Barat
Beberapa peragaan simulasi pengamanan Pilkada menjadi perhatian masyarakat yang menonton. Salah satunya pengamanan dari ancaman ledakan hingga menangkap pelaku kerusuhan menggunakan anjing pelacak milik kepolisian.
Aksi penghalauan massa demonstran pun terjadi. Dalam simulasi itu pun terlihat anggota kepolisian yang menggunakan pakaian perempuan melemparkan air dalam wadah plastik.