RADARSINGAPARNA.COM – Samsung Electronics merilis Samsung Galaxy S24 FE di Indonesia, Kamis 26 September 2024.
Samsung Galaxy S24 FE menghadirkan setup kamera yang telah disempurnakan guna mendukung pengguna menjadi lebih kreatif.
HP terbaru dari Samsung ini sudah diperkuat ProVisual Engine berbasis AI dan fitur Photo Assist dari Galaxy AI.
Perangkat ini sempurna untuk bermain game karena didukung layar Dynamic AMOLED 2X 6,7 inci. Baterai 4.700 mAh. Chipset Exynos 2400 series.
Ponsel ini juga menawarkan fitur Galaxy AI premium dan konektivitas ekosistem untuk meningkatkan komunikasi, produktivitas dan kreativitas.
Baca Juga: Daftar 35 Kecamatan yang Bisa Digunakan Kampanye Terbuka Pilkada Kabupaten Tasikmalaya
Semuanya itu dikemas dalam desain ikonik dan terlindungi sistem keamanan Samsung Knox yang tangguh.
Kamera dan Fitur Editing Disempurnakan dengan AI
Galaxy S24 FE akan memudahkan setiap pengguna untuk mengambil foto dan video siang-malam yang menakjubkan.
Setup kamera premiumnya dilengkapi lensa wide 50MP dan lensa telefoto 8MP dengan optical zoom 3x, keduanya didukung optical image stabilization (OIS), lensa ultra-wide 12MP dan kamera selfie 10MP.