
TASIKMALAYA, RADARSINGAPARNA.COM – Seorang Anggota DPRD Kota Tasikmalaya terpilih wafat sebelum pelantikan. Dia adalah dr Wahyu Sumawidjaja.
Dia meninggal dunia saat menjalani perawatan di RS Santosa, Bandung pada Minggu 1 September 2024 sekitar pukul 07.00 WIB.
Jenazah almarhum akan dibawa dari rumah sakit ke rumah duka sekaligus kediamannya di Jalan Ir Djuanda.
Menurut rencana, dr Wahyu akan dikebumikan di Pemakaman Keluarga Mandalawangi Kota Tasikmalaya.
H Irman Rachman, adik almarhum dr Wahyu, mengatakan kakaknya menderita komplikasi penyakit dalam.
Baca Juga: Besok Caleg Terpilih Dilantik, Ini Daftar Nama-nama 50 Anggota DPRD Kabupaten Tasikmalaya 2024 – 2029
Sebagai ikhtiar untuk kesembuhan, almarhum menjalani tindakan medis di RS Santosa, Bandung. Namun menghembuskan nafas terakhir pada usia 74 tahun.
”Sudah dua minggu dirawat di rumah sakitnya,” ungkap dia seperti dikutip Radarsingaparna.com dari Radartasik.id.
Atas nama keluarga, Irman meminta doa dari kerabat, sahabat, kolega dan lainnya agar almarhum mendapat tempat yang layak di sisi Allah.
Dia juga menyampaikan permohonan maaf atas kekhilafan almarhum semasa hidup baik yang disengaja maupun tidak sengaja.
Baca Juga: Raja Bus Tasikmalaya Jadi Ketua DPD Gerindra Jawa Barat, Siap Menangkan Pilkada 2024
Memoar Anggota DPRD Kota Tasikmalaya dr Wahyu Sumawidjaja
Dokter Wahyu merupakan politisi Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra). Pada Pemilu Legislatif alias Pileg 2024, ia mencalonkan diri dari Dapil 2 Kota Tasikmalaya.