
TASIKMALAYA, RADARSINGAPARNA.COM – Badan Kepegawaian Negara (BKN) resmi mengumumkan bahwa pendaftaran CPNS diperpanjang selama 4 hari.
Sebelumnya, pendaftaran CPNS di portal SSCASN berakhir Jumat tanggal 6 September 2024 pukul 23.59 WIB.
Waktu pendaftaran tersebut sesuai dengan Surat Kepala BKN 5419/B-KS.04.01/SD/K/2024 tentang Jadwal Seleksi CPNS 2024.
Sekarang, pendaftaran CPNS diperpanjang menjadi hari Selasa tanggal 10 September 2024 pukul 23.59 WIB.
Alasan perubahan jadwal pendaftaran ini untuk mengakomodir pelamar yang belum berhasil menyelesaikan tahapan pendaftaran di portal SSCASN.
Baca Juga: Kronologi Begal Motor Beraksi di Kota Banjar, 1 Pelaku Ditangkap Warga, 2 Orang Masih Diburu Polisi
Pasalnya, proses penyelesaian pendaftaran di portal SSCASN terhambat pembelian materai elektronik atau e-meterai.
Deputi Bidang Sistem Informasi Kepegawaian BKN Suharmen mengatakan kendala pembelian e-meterai di seluruh platform tidak dapat dibebankan kepada calon pelamar.
Karena itu, Panitia Seleksi Nasional CPNS 2024 mengambil kebijakan dengan memberikan tambahan waktu pendaftaran selama 4 hari ke depan.